Software Untuk Mining Bitcoin dan Cryptocurrency lainya

824

Mining Bitcoin atau cryptocurrency lainya. cara menjadi profit di internet sekarang ini sudah sangat beragam. dulu orang hanya mengandalkan menulis blog, sekarang sudah banyak sekali alternatifnya seperti jualan online, menjadi youtuber dll. namun yang menarik saat ini adalah mencari duit lewat mining bitcoin atau mata uang virtual lainya. dan ada banyak orang yang masih bingung bagaimana cara memulainya. berikut ini adalah step by step untuk melakukan mining , baik menggunakan CPU GPU PC biasa Laptop dll secara konsep caranya sama, namun spesifikasi komputer andalah yang akan membedakan hasil dari mining tersebut.

Siapkan Wallet Bitcoin

ini wajib, karena ini akan digunakan untuk menyimpan penghasilan coin dari hasil mining kamu. jadi kamu wajib mempunyai yang namanya wallet. beda coin beda juga walletnya. namun untuk pemula saya sarankan gunakan wallet pada echange terlebih dahulu guna mempermudah proses withdraw dan mengurangi fee. saya sarankan menggunakan indodax.com karena disana kita bisa langsung menukarkan coin yang kita mining dengan rupiah. silakan baca : Cara Membuat Wallet Bitcoin

Download Aplikasi Mining Gratis

Sebenarnya proses mining manual jika kamu pemula bisa dibilang sedikit rumit, tapi tenang saja. semua sudah dibuat instant. beberapa developer sudah membuat aplikasi mining. kalian tinggal download, masukan alamat wallet dan start mining. gampang bukan ? beberapa software yang sudah terpercaya adalah :

  1. Nicehash : pertama kalian harus membuat akun dulu di nicehash. setelah itu anda akan mendapatkan alamat wallet pada website nicehash. lalu download software Mining with CPU/GPU, setelah itu kalian tinggal jalankan softwarenya. sesimple itu. di softwarenya juga akan terlihat berapa estimasi penghasilan kalian. pada kasus ini kalian juga bisa menggunakan banyak komputer. biasanya para miner menggunakan 1pc dengan banyak VGA, karena mining GPU biasanya lebih profitable.
  2. Minergate : Untuk minnergate juga sama, kalian masuk ke situsnya lalu download aplikasinya. dan jangan lupa untuk buat akun dulu disana. bedanya di minergate lebih banyak terdapat pilihan coin apa yang ingin kita mining.

Mining dengan Smartphone Android

bekalangan ini ada mining baru yang juga populer. mining menggunakan Hp smartphone kalian, caranya juga mudah sekali. kalian buat akun electroneum. atau langsung download aplikasinya di Playstore : “electroneum” , buat akun lalu Start Mining. Biarkan prosesnya berjalan di smartphone kamu. nanti kamu akan mendapatkan coin Electroneum ETN yang bisa kamu tukarkan di exchange yang sudah tertera di aplikasi mining. namun tidak bisa langsung menjadi rupiah , kalian harus menukarkanya terlebih dahulu menjadi bitcoin , lalu bitcoin kalian bisa kalian tukarkan menjadi rupiah dan withdraw ke rekening bank anda.

Mining Tanpa PC

pengen mining tapi tidak punya komputer atau komputernya super lelet. kalian bisa coba cloud mining, yang artinya kalian menyewa komputer mining, dan mereka yang  mensetup dan anda tinggal menerima hasilnya saja. harga bervariasi. tergantung berapa kekuatan (Hash) yang kamu inginkan. tentang cloud mining saya sudah pernah tulis di : Mining Tanpa PC 

oke demikian tips mining kali ini, semoga bisa membantu newbie yang ingin mencoba mining dan mengenal cryptocurrency. kunjungi terus blog ini dan jangan lupa share dan komentarnya ya.

DAFTAR DI BINANCE (Platform Trading Bitcoin Terbesar di Dunia)

JOIN TELEGRAM BITCOIN INDONESIA
(GRATIS SINYAL TRADING)